Breaking News
Loading...
Thursday, April 7, 2016

Info Post

Sahabat kucing, pernahkah kucing kesayangan kalian terlihat gelisah saat berada didekat kalian atau saat sendirian? Mungkin beberapa hal dibawah ini dapat menjelaskan, mengapa kucing tersebut terlihat sangat gelisah. Bisa jadi, kucing kalian sedang terkena kutu di badannya.

Berikut ini 5 tanda bahwa kucing kalian terkena kutu yang menjengkelkan bagi kucing kalian.

  • Kucing akan menggaruk dan menggigit bulu mereka secara panik dan terus-menerus.
Gigitan kutu pada kucing akan menyebabkan kulit dan bulu kucing menjadi gatal. Kucing kita mungkin akan tiba-tiba mulai menggaruk-garuk tubuhnya dengan cakarnya atau menggigiti kulitnya. Kucing biasanya melakukan hal tersebut untuk mengurangi rasa gatal.


  • Menjilat-jilat secara berlebihan.
Kutu bisa merubah kucing menjadi menjilat-jilat tubuhnya tanpa henti, terutama di sekitar kaki belakang dan pangkal ekor. Si kucing akan berusaha menjilat berulangkali untuk menghilangkan rasa gatal tersebut.


  • Bulu rontok.
Kucing kita mungkin akan menjilat-jilat ke salah satu tempat hingga kita mulai melihat kebotakan, terutama di bagian belakang kaki, leher dan di sekitar pangkal ekor.


  • Menghindari tempat-tempat tertentu di rumah kita.
Jika beberapa bagian rumah kita memiliki lantai atau ubin berkayu dan tempat lain berkarpet, tempat tersebut bisa menjadi tempat bersarangnya kutu. Kucing biasanya senang dengan tempat berkarpet, namun jika ia telah digigit oleh banyak kutu di tempat tersebut, ia mungkin akan menghindari tempat tersebut.


  • Kucing terlihat gelisah. 
Kucing kita mungkin tiba-tiba berperilaku seperti kucing liar. Si kucing mungkin akan sering menggeram, menggelengkan kepala, menggosok-gosok kepala dan tubuhnya ke lantai atau lari melesat dari satu ruang ke ruang lainnya. Kucing melakukan hal tersebut karena rasa gatal bisa membuatnya gila.

0 komentar:

Post a Comment